Membuat Sebuah Repositori di Github

Membuat Sebuah Repositori di Github - Hallo sahabat pawang bisnis, Pada sharing INFO TEKNIK berjudul Membuat Sebuah Repositori di Github , saya telah menulis sebuah artikel. mudah-mudahan isi postingan dapat bermanfaat dan mudah anda pahami. okelah, ini dia isi contennya.

Artikel : Membuat Sebuah Repositori di Github
Judul : Membuat Sebuah Repositori di Github


Membuat Sebuah Repositori di Github

Artikel Tugas Kuliah,
        Assalamualaikum Wr. Wb. pada kesempatan ini saya akan membagikan sedikit tutorial cara membuat repositori pada Github serta cara meng-upload file atau folder ke dalam repositori tersebut. Github itu sendiri merupakan sebuah platform layanan repositori web development yang banyak digunakan oleh para developer.
        Tutorial ini sangat bermanfaat untuk menyimpan berbagai macam jenis source code program maupun file yang terkait dengan program tersebut. Berikut langkah-langkahnya di bawah ini yang perlu dilakukan untuk membuat sebuah repositori pada Github.
  1. Langkah pertama, pastikan Anda sudah mendaftar atau mempunyai akun Github, jika sudah terdaftar atau memiliki akunnya maka langsung saja masuk ke akun Github Anda.
  2. Sesudah masuk Klik menu "New" untuk membuat sebuah repositori.
  3. Masukkan nama repositori yang ingin Anda buat, kemudian klik "Create Repository".
  4. Setelah membuat repositori baru, maka dilanjutkan dengan meng-upload file atau folder dengan cara klik menu "Upload files" pada repositori tersebut.
  5. Selanjutnya drag & drop file atau folder yang ingin di-upload atau klik "choose your files" seperti pada gambar. Jumlah file maksimum pada setiap kali upload sebanyak 100 files dan ukuran dari setiap file yang akan di-upload maksimal sebesar 25 MB.
  6. Tunggu proses upload sampai selesai, jika proses seluruh file sudah selesai ter-upload (seperti pada gambar di bawah) lalu klik "Commit changes".
  7. Selesai, jika anda ingin menyalin link direktori file/folder-nya maka dapat dilakukan dengan cara klik kanan pada file tersebut, kemudian pilih "Copy link address".
  8. Sekian dan terima kasih atas kunjungannya. Tutorial selanjutnya yaitu membuat program CNN pada Google Colab dengan dataset yang sudah di-upload atau tersedia pada Github pada link berikut.


Demikianlah Artikel Membuat Sebuah Repositori di Github

Sekian Membuat Sebuah Repositori di Github , mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua.

Anda sedang membaca artikel Membuat Sebuah Repositori di Github dan artikel ini url permalinknya adalah https://pawang-bisnis.blogspot.com/2020/02/membuat-sebuah-repositori-di-github.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat.

Tag : ,